iPod touch 5th, tak Sekedar iPod | Bedah Ponsel
ads

iPod touch 5th, tak Sekedar iPod


Apple telah meregenerasi semua produknya, iPhone 4S yang telah digantikan dengan diluncurkannya iPhone 5. Demikian juga untuk seri iPod, iPhod sejatinya merupakan produk andalan dari Apple namun seiring waktu kepipulerannya dikalahkan oleh saudarannya iPhone dan iPad. iPod diproduksi dengan berbagai jenis yakni iPod shuffle, iPod nano, iPod classic dan iPod touch.

iPod touch merupakan seri iPod dengan spesifikasi paling handal. iPod touch 5th merupakan generasi terbaru dari seri touch yang menggantikan iPod touch 4th. iPod touch didesain bukan hannya untuk pemutar musik dan video, lebih dari itu iPod ini mempunyai spesifikasi yang lebih mendekati ke iPhone.

iPod touch terbaru ini dilengkapi dengan dapur pacu dual-core A5 serupa prosesor milik iPhone 4S. Pada segi layar memakai layar Retina dengan ukuran diagonal 4 inci memiliki rasio 16:9 dengan resolusi 1136x640 pixel. Di atas layar melekat kamera FaceTime HD, sedangkan di sisi belakangnya bertengger kamera iSight 5 MP (1080p) dengan aperture f/2.4, lensa kristal safir dan lampu flash LED. 

Yang paling membedakan iPod touch 5th dengan seri sebelumnya pada bagian fisik yang cuma mempunyaiketebalan 6,1 mm dan bobot 88 gram. iPod touch ini menjalankan iOS 6, Apple juga menjejalkan aplikasi Siri, Bluetooth 4.0, AirPlay, dan "Loop", yang serupa gelang milik perangkat Wii, untuk memudahkan dalam menggenggamnya.

Tidak seperti seri sebelumnya yang hanya tersedia dengan warna hitam dan putih, iPhode touch 5th tersedia lebih banyak pilihan warna yang lebih atraktif, yakni merah muda, biru, kuning, putih dan hitam.mulai iPod ini akan segera rilis pada bulan Oktober mendatang, dengan banderol 299 USD atau Rp2,87 jutaan (32GB) dan 399 USD atau Rp3,8 jutaan (64GB).


0 komentar:

Posting Komentar

 

Like Bedah Ponsel

Advertisement

ads

News

Berita Lainnya »

Advertisement

ads